Wisata Camping Diatas Bukit Sediakan Ragam Spot Foto
Berita daerah | 21 September 2022, 20:21 WIBPEKALONGAN, KOMPAS.TV - Berlibur menikmati keindahan alam dan hawa sejuk pegunungan bisa menjadi pilihan berakhir pekan. Salah satunya dengan mengunjungi Wisata Camping di Golden Park di kawasan wisata Guci, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.
Begitu memasuki bukit dengan ketinggian 1200 meter MDPL, kabut dingin langsung menyapa wisatawan. Wisatawan yang ingin menginap disediakan deretan tenda untuk camping bersama keluarga.
Sejumlah wisatawan mengaku, lanskap pegunungan di kaki gunung slamet dan udara berkabut dingin menjadi daya tarik untuk camping di atas bukit. Dengan sewa tenda yang cukup terjangkau wisatawan juga bisa menikmati permainan ekstrim, seperti kursi putar diatas bukit hingga Flying Fox menuruni bukit.
Pengunjung cukup merogoh kocek Rp. 25.000 untuk membayar tiket masuk. Jika ingin camping wisatawan cukup membayar sewa tenda Rp. 300 ribu rupiah untuk empat hingga lima orang. Pada malam hari pengelola juga menyiapkan api unggun bagi wisatawan yang menginap di tenda.
Tak hanya permainan ekstrim yang menguji adrenalin, Wisata Golden Park juga terdapat wahana permainan anak untuk berlibur bersama keluarga. Ada juga sejumlah spot selfie seperti sebuah bahtera diatas bukit dengan latar belakang perbukitan yang berselimut kabut tebal.
Penulis : KompasTV-Pekalongan
Sumber : Kompas TV