> >

Dugaan Korupsi Retribusi Sampah, Kantor DLH Bandar Lampung Digeledah

Berita daerah | 31 Agustus 2022, 13:23 WIB

KOMPAS.TV, LAMPUNG – Selama dua jam tim penyidik Kejaksaan Tinggi Lampung menggeledah kantor Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bandar Lampung, pada Selasa (30/8/2022).

Penggeledahan dilakukan atas adanya dugaan  tindak pidana korupsi pada retribusi pengelolaan sampah tahun anggaran 2019-2021 Di Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bandar Lampung

M Syarif selaku Asisten Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Tinggi Lampung menyebut dari penggeledahan ini sejumlah berkas diamankan dan akan dijadikan sebagai barang bukti tambahan.

Namun M Syarif enggan memberikan keterangan lebih banyak terkait penggeledahan yang dilakukan.

“Kami hanya mengambil untuk melengkapi berkas perkara, selanjutnya informasi langsung ke Kasi Pidum,” Ungkap M Syarif, Aspidus Kejati Lampung

Dari dugaan tindak pidana korupsi retribusi pengelolaan sampah Di Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bandar Lampung, petugas sudah memerika 76 orang saksi.

#dlhbandarlampung #korupsianggaransampah  #retribusipengelolaansampah

 

Penulis : Kompastv-Lampung

Sumber : Kompas TV


TERBARU