> >

Harga Telur Ayam di Pekalongan Meroket, Bikin Sepi Pembeli

Berita daerah | 26 Agustus 2022, 11:19 WIB

PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Harga telur ayam di Pasar Grogolan dan Sorogenen Kota Pekalongan, Jawa Tengah, terpantau Rp 29.000 hingga Rp 30.000 per kilogramnya. Kenaikan harga ini dirasakan sejak tiga pekan terakhir. 

Penyebab kenaikan harga diduga karena adanya permintaan telur di tingkat peternak yang cukup tinggi oleh para agen penyalur bantuan sosial program keluarga harapan atau PKH. Sehingga harga telur yang awalnya Rp 25.000 per kilogram naik menjadi Rp 29.000 per kilogram. Kondisi ini tentu dikeluhkan masyarakat terutama pedagang telur eceran dan kuliner, karena dampak kenaikan harga telur membuat omzet penjualan turun hingga 40 persen.

"Pembelinya berkurang 40 persen. Naiknya sekitar dua mingguan," ujar Solehah, pedagang.

Meski harga telur ayam naik cukup tinggi, namun pasokan telur di pasaran  terpantau normal.

#telurayam #pekalongan #pedagang

 

 

Penulis : KompasTV-Jateng

Sumber : Kompas TV


TERBARU