MotoGP Mandalika 27 Putaran
Berita daerah | 21 Maret 2022, 13:20 WIBNTB, KOMPAS TV - Walaupun persiapan sudah final dilakukan namun pihak MGPA, terus mematangkan Sirkuit Mandalika agar benar-benar siap dilintasi oleh para pembalap pada 18 – 20 Maret 2022.
Pembersihan-pembersihan lintasan terus dilakukan setiap hari oleh tim MGPA, dan direncanakan akan ada pengecekan khusus dari pihak Dorna dan Firmuntuk melihat modulasi lintasan. Dijadwalkan tes lintasan akan dilaksanakan pada Kamis (17/3/2022) siang, termasuk inspeksi keselamatan lintasan.
Menurut Direktur Utama MGPA, Priandhi Satria, Dorna dan Fim akan turun Kamis (17/3/2022) siang, mengecek lintasan bersama pembalap untuk mendapatkan pendapat dari pembalap dengan kondisi aspal yang saat ini sudah diganti total.
Sementara untuk putarannya, ajang MotoGP Mandalika ini dijadwalkan 27 putaran, dengan jarak tempuh sejauh 116 kilometer, dari panjang lintasan 4,3 kilometer .
Sedangkan untuk Moto2 balapan di Mandalika nanti akan berdurasi 25 putaran, dan Moto3, 23 putaran.
Kalender kejuaraan dunia balap motor 2022 akan berlangsung 21 balapan. Dari jumlah tersebut, 15 sirkuit di antaranya memiliki panjang di bawah 5 km, termasuk Sirkuit Mandalika.
#motogp2022 #motogpmandalika #mgpa
Penulis : KompasTV-Dewata
Sumber : Kompas TV