> >

Penertiban Prokes Di Kota Denpasar

Berita daerah | 10 Februari 2022, 15:18 WIB

DENPASAR, KOMPAS TV - Melonjaknya kasus positif Covid-19 di Kota Denpasar, jajaran Polsek Denpasar Barat bersama Pecalang dan Satpol PP gencarkan penertiban protokol kesehatan.

Penertiban protokol kesehatan kini kembali digencarkan jajaran Polsek Denpasar Barat bersama Pecalang dan Satpol PP. Seperti yang dilakukan di simpang pasar sanglah Denpasar beberapa waktu lalu.

Terlihat para petugas menertibkan masyarakat yang abai terhadap protokol kesehatan, petugas menindak warga yang tidak memakai masker. Warga dijalanan yang tidak menggunakan masker langsung diberhentikan petugas.

Tidak hanya warga lokal, warga asing pun terpantau ada yang tidak menggunakan masker. Bagi yang melanggar, petugas tidak memberikan sangsi denda seperti yang tertuang dalam perda, namun hanya memberikan sangsi humanis berupa push up dan menyanyikan lagu kebangsaan.

Tidak hanya itu, petugas juga memberikan masker kepada warga yang melanggar dan tidak menggunakan masker. Penertiban protokol kesehatan ini secara rutin akan terus dilakukan para petugas mengingat kasus positif Covid-19 di Kota Denpasar terus meningkat sejak dua pekan terakhir.

 

 

 

#Covid19 #KasusPositifCovid19 #SatgasCovid19

Penulis : KompasTV-Dewata

Sumber : Kompas TV


TERBARU