Posyandu Kemala Bhayangkari Polres Palopo Mulai difungsikan Pasca Renovasi
Berita daerah | 19 Januari 2022, 11:40 WIBPALOPO, KOMPAS TV – Kapolres Palopo AKBP H. Muh. Yusuf Usman SH., SIK., MT bersama ketua Bhayangkari Cabang Palopo Ny. Denny Yusuf Secara resmi memfungsikan Kembali posyandu kemala bhayangkari cabang palopo usai direnovasi.
Gedung posyandu Kemala bhayangkari yang berada di lingkungan polres palopo ini sudah dapat digunakan usai dilakukan renovasi di beberapa sisi gedung, dan gedung inipun sudah bisa dimanfaatkan dengan maksimal untuk kegiatan imunisasi dan kegiatan ibu-ibu serta anak.
“ terimaksih kepada ketua pembina Kapolres Palopo dan pihak terkait dalam mendukung Renovasi gedung ini, sehingga berjalan dengan lancar. Harapannya, pelayanan prima pada ibu hamil dan pemeriksaan kesehatan anak Posyandu Kemala Bhayangkari Cabang Palopo dapat lebih maju dan berkmbang baik.” Kata Denny Yusuf.
“Keberadaan gedung Renovasi Posyandu kemala Bhayangkari ini agar dijaga dan dirawat karena ini adalah tempat sarana prasarana bhayangkari untuk memeriksakan kesehatan Ibu dan anak,” pesan Ketua Bhayangkari dalam sambutannya.
Kapolres Palpoo AKBP H. Muh. Yusuf Usman SH., SIK., MT Menjelaskan gedung posyandu ini direnovasi sebagai komitmen pihak kepolisian khususnya polres palopo untuk terus menyehatkan anak-anak sebagai generasi penerus bangsa dan juga sebagai bentuk kepedulain Bhayangkari untuk memperuas silaturahmi kepada para kaum ibu dan anak.
“Bhayangkari Cabang Palopo punya rasa sosial tinggi degan landasan pelayanan dan perluas silaturahmi kepada ibu hamil dan anak yang di imunisasi.” ungkapnya.
“Bersama bangkitkan semangat sehat buktikan bahwa Posyandu Kemala Bhayangkari Cabang Palopo berdampak baik dalam pelaksanaan pelayanan secara maksimal, kami akan usahakan adanya tempat bermain.” Tutup Kapolres Palopo
Penulis : KompasTV-Makassar
Sumber : Kompas TV