Iming Iming Gaji Besar Gaji Besar Jadi Modus Penipuan
Berita daerah | 6 Desember 2021, 16:39 WIBINDRAMAYU, KOMPAS TV –
Dengan membawa sejumlah berkas tanda bukti dugaan penipuan oleh Lembaga Pelatihan Kerja atau LPK Brilliant Internasional 7 dari 58 korban orang calon TKI mendatangi Sekretariat Serikat Buruh Migran Indonesia Cabang Indramayu.
Kedatangan para korban ini mereka mengadu dan mencari perlindungan dari Serikat Buruh Migran Kabupaten Indramayu, Jawa Barat karena merasa ditipu oleh LPK Brilliant Internasional yang sebelumnya menjanjikan kerja di luar negeri dan gaji besar.
Korban mengaku dijanjikan akan kerja di negara Jerman dan Polandia serta dijanjikan gaji besar oleh LPK Brilliant Internasional namun hingga kini tak kunjung kerja ke luar negeri meski mereka sudah menyetorkan uang sebesar puluhan juta rupiah.
Menurut korban kedatangan ke Serikat Buruh Migran Indonesia ini untuk mengadu dan meminta perlindungan hukum terkait kasus dialaminya karena mereka sudah setor puluhan juta rupiah ke pihak LPK namun hingga kini tak kunjung kerja.
Dengan adanya laporan para korban dugaan penipuan oleh LPK Brilliant Internasional ini Serikat Buruh Migran Indonesia akan segera mempelajari dan melengkapi data data laporan tersebut dan kemudian selanjutnya akan dilakukan pelaporan ke polisi.
Untuk lebih tahu berita terupdate seputarJawa Barat, bisa klink link di bawah .
IG :https:www.instagram.comkompastvjabar
Youtube :https:www.youtube.comckompastvjaw...
Twitter :https:www.twitter.comkompastv_jabar
Facebook :https:www.Facebook.comkompastvjabar
Penulis : KompasTV-Bandung
Sumber : Kompas TV