> >

Jenderal Dudung Utamakan Pendekatan Humanis di Poso dan Papua

Berita daerah | 27 November 2021, 19:13 WIB

PALU, KOMPAS.TV - Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal Dudung Abdulrachman berpesan pada prajuritnya di Poso untuk lakukan pendekatan humanis dalam penanganan terorisme. Hal itu juga akan dilakukan pada Kelompok Kriminal Bersenjata di Papua.

Setelah menjabat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat, Jenderal Dudung Abdulrachman melakukan kunjungan di beberapa tempat di Indonesia. Salah satunya di Poso dan Kota Palu pada pada jumat hingga sabtu ini. Dalam kunjungannya secara khusus Jenderal Dudung melihat langsung prajurit nya di Poso yang tergabung dalam Satuan Tugas Operasi Madago Raya.

Di Poso, prajurit TNI Angkatan Darat dilibatkan dalam pengejaran sisa daftar pencarian orang yang masuk dalam kelompok Mujahidin Indonesia Timur Poso. Dalam kesempatan itu Jenderal Dudung berpesan agar mengedepankan  pendekatan humanis, namun tetap tegas. Hal yang sama juga akam di lakukan di papua pada kelompok kriminal bersenjata.

Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal Dudung memang akan fokus pada penangana keamanan di Poso dan Papua. di Poso saat ini masih ada empat sisa daftar pencarian orang. Sementara di papua masih ada kelompok kriminal bersenjata papua yang sering membuat terror.

#KSAD #JenderaDudungAbdulrachman #PendekatanHumanis 

Penulis : KompasTV-Palu

Sumber : Kompas TV


TERBARU