Tegakan Prokes, SMAN 1 Gubug Bentuk Satgas Covid-19 Tingkat Sekolah
Update corona | 29 September 2021, 16:36 WIBGROBOGAN, KOMPAS.TV - SMA Negeri 1 Gubug, Grobogan, Jawa Tengah membentuk satgas covid-19 tingkat sekolah.
Anggota satgas yang berjumlah 2 orang siswa dari tiap kelas ini, bertugas menegakkan protokol kesehatan selama pembelajaran tatap muka.
Untuk menegakkan disiplin penerapan protokol kesehatan selama pembelajaran tatap muka terbatas, sma negeri 1 gubug, kabupaten grobogan, jawa tengah, membentuk satgas covid-19.
Petugas satgas covid-19 di tingkat sekolah ini, adalah dua orang siswa dari tiap kelas.
Baca Juga: Satgas Covid-19: Pandemi Bisa Berubah Jadi Endemi Asal Seluruh Pihak Patuh Protokol Kesehatan
Mereka bertugas mengawasi penerapan protokol kesehatan di kelas masing-masing.
Para siswa satgas ini mengecek suhu tubuh teman-temannya, mengarahkan mereka untuk mencuci tangan sebelum masuk kelas, hingga mengingatkan yang melanggar protokol kesehatan.
Semua aktivitas ini, mendapat bimbingan dan arahan dari guru.
Pelibatan para siswa menjadi satgas covid-19, merupakan cara sekolah untuk memaksimalkan waktu belajar yang singkat selama sekolah tatap muka.
Dengan terlibat menjadi petugas satgas covid-19 di sekolah, para siswa diharapkan makin bertanggung jawab untuk menerapkan protokol kesehatan dalam setiap aktivitas.
Sehingga, para siswa dalam kondisi sehat ketika datang dan meninggalkan sekolah.
Penulis : Natasha-Ancely
Sumber : Kompas TV