> >

Unik! Wisata Batu Purba di Lereng Gunung Argo Jember

Wisata | 16 September 2021, 11:58 WIB

JEMBER, KOMPAS.TV – Berwisata tak harus menikmati pemandangan alam di gunung ataupun di pantai.

Seperti yang dilakukan ibu-ibu di Jember, Jawa Timur ini. Dengan menggunakan jasa angkutan kota dan pedesaan, mereka mengunjungi lokasi batu purba di Situs Menhir Duplang.

Lokasi wisata ini berada di Desa Kamal, Kecamatan Arjasa, Jember, Jawa Timur. Tempat wisata ini berlokasi di lereng pegunungan Hyang Argopuro dan terdapat ratusan batu purba dengan berbagai ukuran dan bentuk yang unik.

Batu purba di kawasan ini antara lain batu kenong tunggal dan kenong kembar, batu dolmen, batu menhir dan beragam batu purba lainnya.

Baca Juga: Masih Ada Orang Baik, Warga Jember Ini Rela Merawat, Mengobati dan Memelihara Kucing Liar yang Sakit

Didampingi petugas, pengunjung mendapatkan penjelasan tentang fungsi batu purba ini.

Batu kenong berfungsi sebagai tempat pemujaan leluhur, batu dolmen berfungsi sebagai kubur batu manusia purba, batu menhir berfungsi sebagai tempat pemujaan roh nenek moyang.

Wisata edukasi ini sangat berguna bagi masyarakat khususnya para generasi muda atau pelajar tentang budaya dan warisan nenek moyang.

Video Editor: Mukhammad Rengga

Penulis : Sadryna-Evanalia

Sumber : Kompas TV


TERBARU