Kakak Korban Ritual Pesugihan Dianggap Meninggal Tidak Wajar, Keluarga Setuju Untuk Jalani Otopsi
Update | 13 September 2021, 16:48 WIBGOWA, KOMPAS.TV - Polisi dari Polres Gowa, segera mengotopsi jenazah kaka korban yang mengalami kekerasan oleh orang tuanya dalam ritual pesugihan, di Gowa, Sulawesi Selatan.
Otopsi atas permintaan polisi, telah disetujui oleh pihak keluarga.
Baca Juga: Kisah Heroik Anggota TNI Saat Menyelamatkan Korban Tumbal Pesugihan Di Gowa
Kepolisian dari Polres Gowa, kini berkoordinasi dengan pihak dokter forensik Rumah Sakit Bhayangkara Makassar, Sulawesi Selatan.
Keluarga curiga sang kakak, juga menjadi korban ritual pesugihan orang tuanya.
Korban meninggal dalam keadaan tak wajar, sehingga setuju jenazah diotopsi.
Baca Juga: Polisi Tetapkan 4 Tersangka dalam Kasus Penganiayaan Anak yang Diduga Bermotif Pesugihan di Gowa
Kasus ini terungkap pasca sang adik menjadi korban kekerasan orangtuanya sendiri.
Polisi telah menetapkan kedua orang tua, kakek serta paman korban sebagai tersangka.
Penulis : Dea-Davina
Sumber : Kompas TV