Relawan Buat Minuman Rempah untuk Warga Isoman, Ramuan Herbal Bantu Sembuh dari Covid-19
Berita daerah | 7 September 2021, 11:26 WIBBANJARBARU, KOMPAS.TV - Relawan Pejuang Covid Nine Tin atau RPLC berkolaborasi dengan Yayasan Aksi Insan Nusantara atau A-I-N, membuat ramuan sari minuman rempah asli lawan corona atau Samilakor.
Ada sebanyak 7.600 (tujuh ribu enam ratus) botol Samilakor yang akan disebar di seluruh Indonesia, termasuk di Kota Banjarbaru yang pada tahap awal ini membuat tiga ratus botol samilakor.
Baca Juga: Lewat Jalur Sungai, TNI AD Salurkan Bantuan Untuk Warga Lansia dan Kurang Mampu di Murung Selong
Samikator dibuat untuk dibagikan kepada masyarakat yang sedang menjalani isolasi mandir, Petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan tenaga kesehatan.
Lurah Loktabat Selatan, Feffy Ramadhaniathy menerangkan pembuatan Samikaor dilaksanakan di Balai Kelurahan merupakan bagian dari mendukung Gerakan Peduli Isolasi Mandiri atau GARDA LIMA yang digagas Walikota Banjarbaru.
“Gerakan ini akan kita berkelanjutannya nanti Insha Allah akan berkelanjutan kita akan mengadakan kegiatan untuk membagikan kepada warga kita yang sedang isoman dan juga kepada para petugas kesehatan,” terang Feffy.
“Mudah mudahan dengan kegiatan ini bisa membantu warga kita baik pencegahan maupun untuk pengobatan,” tambahnya.
Baca Juga: Salut ! Ibu Rumah Tangga Bantu Masak Makanan untuk Warga Isolasi Mandiri
Formula Samilakor ini berasal dari rempah-rempah yang dipadukan dengan tanaman-tanaman obat atau herbal, sehingga mudah ditemukan di pasaran.
Selain itu masyarakat juga bisa membuatnya sendiri di rumah untuk konsumsi pribadi.
Penulis : KompasTV-Banjarmasin
Sumber : Kompas TV