Masjid Al Akbar Surabaya Tiadakan Shalat Idul Adha Berjemaah
Peristiwa | 19 Juli 2021, 23:28 WIBSURABAYA, KOMPAS.TV - Masjid Al Akbar Surabaya tidak menggelar Shalat Idul Adha saat pemberlakuan PPKM Darurat yang masih berlangsung.
Pengurus Masjid Al Akbar juga hanya menggelar munajat dan takbiran online yang akan disiarkan secara langsung.
Guna mematuhi pelaksanaan PPKM Darurat pandemi corona pada tahun 2021 ini, Masjid Al Akbar Surabaya meniadakan Shalat Idul Adha pada 20 Juli 2021 pagi.
Hal ini dilakukan untuk mematuhi protokol kesehatan selama PPKM Darurat diberlakukan oleh pemerintah.
Pihak pengurus masjid hanya menggelar tabkiran secara online dan disiarkan langsung di situs online Masjid Nasional Al Akbar Surabaya.
Baca Juga: Efektivitas PPKM Darurat Tekan Corona di Jawa Timur, Ini Kata Wagub Emil Dardak
Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.
Penulis : Christandi-Dimas
Sumber : Kompas TV