> >

Kabar Baik! Jabar Dapat Bantuan Oksigen 10 Ton

Berita daerah | 8 Juli 2021, 16:49 WIB

BANDUNG. KOMPAS. TV - Pemerintah provinsi jawa barat menerima bantuan satu tangki oksigen yang berkapasitas sekitar 10 ton untuk kebutuhan oksigen beberapa rumah sakit di jawa barat.

Gubernur jawa barat ridwan kamil menyampaikan jawa barat mendapatkan tiga mitra bumndi antaranya pt pupuk sriwidjaja  pt krakatau steel dan pt pertamina untuk memenuhi kebutuhan oksigen di jawa barat.

Dengan pengawalan polisi dari tiga polda karena urgensi waktu  truk tangki berisi oksigen cair ini dikirim dari palembang menuju bandung satu trukisotank mampuh untuk memenuhi kebutuhan oksigen 3.000 pasien covid 19.

Bantuan tangki oksigen akan di distribusikan ke rumah sakit immanuel dan rumah sakit al-islam yang memiliki penampungan tangki oksigen ridwan kamil juga menjelaskan 5 sampai 6 ton oksigen ini dapat dibagi menjadi seribu lima ratus tabung oksigen yang diperkirakan akan habis dalam waktu tiga hari.

Untuk lebih tahu berita ter-update seputar Jawa Barat, bisa klink link di bawah .

IG : https://www.instagram.com/kompastvjabar/

Youtube : https://www.youtube.com/c/kompastvjaw...

Twitter : https://www.twitter.com/kompastv_jabar/

Facebook : https://www.Facebook.com/kompastvjabar/

 

Penulis : KompasTV-Bandung

Sumber : Kompas TV


TERBARU