Menparekraf Promosikan Kawasan Karst Rammang - Rammang
Berita daerah | 25 Juni 2021, 15:48 WIBMAROS, KOMPAS.TV - Di masa pandemi menteri pariwisata dan ekonomi kreatif sandiaga salahahuddin uno mengenalkan obyek wisata rammang-rammang di kabupaten maros sulawesi selatan.
Kawasan wisata rammang-rammang juga dikenal sebagai kawasan kapur terbesar ke dua di dunia setelah tiongkok.
Menteri parekraf sandiaga salahuddin uno bersama rombongan mengunjungi kawasan objek wisata rammang- rammang di kabupaten maros sulawesi selatan. Kawasan objek wisata rammang-rammang di maros masuk dalam daftar anugerah desa wisata indonesia 2021.
Wisata rammang-rammang juga dikenal dengan wisata alam kawasan pegunungan kapur terbesar dan terindah ke dua di dunia setelah tiongkok. Selain itu rammang-rammang juga masuk kedalam geopark unesco dan telah di daftarkan ke unesco global geopark. Menparekraf juga mengenalkan budaya masyarakat produk lokal umkm kerajinan hingga makanan khas daerah setempat.
Sot :sandiaga salahahuddin uno (menteri pariwisata dan ekonomi kreatif)
Pemberian anugerah desa wisata indonesia 2021 juga disematkan untuk rammang-rammang sebagai motivasi wilayah lainnya yang memiliki daya tarik wisata untuk di kembangkan dan guna menjadikan desa pariwisata berkelas dunia yang mampu menngerakkan ekonomi.
#sandiagauno
#manparekraf
#attahalilintar
Penulis : KompasTV-Makassar
Sumber : Kompas TV