> >

Polisi Selidiki Penyebab Kebakaran di Pasar Batuah Martapura

Berita daerah | 19 Mei 2021, 20:50 WIB

BANJAR, KOMPAS.TV - Pasca kebakaran yang terjadi di Pasar Batuah Martapura, minggu dini hari lalu pihak Kepolisian Resort Banjar melakukan penyelidikan sejak senin siang (17/5/2021) .

Kebakaran yang menghanguskan satu unit rumah dan 21 lapak pedagang tersebut sempat diisukan sengaja dibakar oleh pihak pihak tertentu.

Baca Juga: Pengelola Kafe di Banjarbaru Keluhkan Penurunan Omzet Signifikan, Dampak Pemberlakuan PPKM Mikro

Namun, setelah dilakukan penyelidikan, pihak Polres Banjar sementara menduga kebakaran disebabkan akibat korsleting listrik.

“Sekarang masih dalam penyelidikan penyebab kebakaran itu apa, namun informasi awal diberikan kapolsek bahwa akibat korsleting listrik, tapi masih dalam pendalaman dan penyelidikan kami,” terang Kasat reskrim Polres Banjar, Iptu Fransiskus Manaan.

Baca Juga: Ramai di Lokasi Wisata Siring Menara Pandang Saat Libur, Parahnya Warga Abai Protokol Kesehatan

Minggu dini hari lalu, warga Martapura dihebohkan dengan kebakaran yang terjadi di dua lokasi berbeda di Kota Martapura yang berjarak sekitar 500 meter.

Kebakaran terjadi di samping alun alun Ratu Zaleha Martapura dan di Pasar Bauntung Batuah Martapura yang merupakan pertokoan pedagang kaki lima plaza Martapura.

Penulis : KompasTV-Banjarmasin

Sumber : Kompas TV


TERBARU