> >

Menko PMK dan Menhub Tinjau Penyekatan Arus Balik di Pelabuhan Bakauheni

Berita daerah | 17 Mei 2021, 18:08 WIB

LAMPUNG, KOMPAS.TV - Minggu (16/5), Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy meninjau penyekatan pemudik pasca lebaran di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan, Lampung.

Ikut serta Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Direktur Utama PT ASDP Ira Puspadewi. Dalam peninjauan Menko PMK dan Menhub melakukan rapat koordinasi bersama pihak terkait.

Baca Juga: Seorang Pria Tewas Usai Ditabrak dan Terseret Mobil

Budi Karya Sumadi menyebut akan menerapkan skema baru menyikapi dinamika di lapangan, salah satunya meminta masyarakat agar melakukan rapid test antigen di daerah asal, demi mengindari antrean pemeriksaan di Pelabuhan Bakauheni.

Selain itu, mengantisipasi lonjakan pemudik pasca peniadaan mudik pihak ASDP akan kembali mengoperasikan seluruh dermaga, dan kapal sesuai kebutuhan terhitung sejak Minggu (16/5).

Minggu (16/5), Pelabuhan Bakauheni mulai didatangi calon penumpang yang didominasi menggunakan kendaraan pribadi untuk menyebrang ke pulau Jawa, sebelumnya mereka harus melalui proses pemeriksaan dengan menujukan SIKM dan surat bebas Covid-19.

#MenteriPerhubungan #MenkoPMK #PenyekatanPemudik  

Penulis : Kompastv-Lampung

Sumber : Kompas TV


TERBARU