> >

Malam Takbir, Warga Masih Berkerumun Berburu Pakaian

Berita daerah | 17 Mei 2021, 17:44 WIB

LAMPUNG, KOMPAS.TV - Eforia warga menyambut lebaran terlihat disejumlah pusat perbelanjaan di Kota Bandar Lampung.

Hal itu memicu kerumunan, tanpa penerapan protokol kesehatan yang ketat, padahal bisa menjadi salah satu potensi penularan Covid-19.

Baca Juga: Polisi Jaga 80 Lokasi Pelaksanaan Shalat Ied di Bandar Lampung

Kondisi ini membuat Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana geram saat meninjau salah satu pusat keramaian warga.

Wali Kota Eva, kembali meminta masyarakat menerapkan protokol kesehatan dengan penuh kesadaran dan tanggung jawab.

Setiap warga harus menjadi Satgas Covid-19 di lingkup keluarga, agar mampu memerangi Covid-19 yang masih mewabah.

 Mengingat hingga Minggu (16/5/2021) Kota Bandar Lampung, dan 11 daerah lainnya masih berstatus zona oranye dengan kasus konfirmasi di Provinsi Lampung mencapai 17009 pasien, 15400 orang di antaranya dinyatakan selesai isolasi, dan total kematian sebanyak 925 jiwa.

#UpdateCorona #Covid19 #InfoLebaran2021                                                                  

 

Penulis : Kompastv-Lampung

Sumber : Kompas TV


TERBARU