Pemberlakuan Peniadaan Mudik, Pelabuhan Bakauheni Terpantau Lengang
Berita daerah | 11 Mei 2021, 12:48 WIBLAMPUNG, KOMPAS.TV - Pantauan hari keempat pemberlakuan larangan mudik yang dimulai sejak 6 Mei hingga 17 Mei 2021, Pelabuhan Bakauheni di Kabupaten Lampung Selatan, Lampung terpantau sepi pemudik.
Tak hanya pemudik pejalan kaki, pemudik yang memakai kendaraan pribadi juga tidak nampak di pintu masuk pembelian tiket.
Baca Juga: Kapolri Bersama Panglima TNI dan Ketua DPR RI Tinjau Penyekatan Pemudik di Pelabuhan Bakauheni
Meski beberapa dermaga masih dibuka, untuk melayani penyebrangan bagi kendaraan truk pengangkut logistik.
serta beberapa kendaraan pribadi dengan keperluan mendesak yang telah memenuhi persyaratan ketat di sejumlah posko penyekatan menuju pelabuhan Bakauheni.
Berikut laporan Jurnalis KompasTV Cindy Tania dan Juru Kamera Riyan Winarta di Dermaga Pelabuhan Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan, Lampung pada Minggu (9/5) siang.
#LaranganMudik #InfoMudik2021 #PelabuhanBakauheni
Penulis : Kompastv-Lampung
Sumber : Kompas TV