Larangan Mudik Diberlakukan, Stasiun Kereta Api Sepi Penumpang
Berita daerah | 7 Mei 2021, 20:22 WIBJEMBER, KOMPAS.TV - Di hari pertama pemberlakuan larangan mudik, jumlah penumpang kereta api di Daerah Operasi 9 Jember Jawa Timur hanya puluhan orang. Mereka diperbolehkan melakukan perjalanan jarak jauh, karena alasan pekerjaan atau dinas dengan dilengkapi surat bebas Covid-19.
Suasana lengang terlihat di stasiun kereta api Daerah Operasi 9 Jember Jawa Timur pada Kamis (06/05/2021). Ruang pemeriksaan dan ruang tunggu calon penumpang terlihat kosong dan hanya dijumpai sejumlah calon penumpang dan petugas dari Stasiun Jember.
Baca Juga: H-2 Larangan Mudik, Terminal Kalideres dan Stasiun Pasar Senen Dipadati Ribuan Penumpang
Pihak PT Kereta Api Daops 9 Jember hanya mengoperasikan 4 kereta api, yakni Sri Tanjung, Probowangi, Pandan Wangin dan Tawang Alun.
“Kereta api itu hanya melayani penumpang yang sedang perjalanan dinas atau karena kepentingan mendesak. Penumpang diwajibkan membawa surat tugas dari instansi, surat keterangan dari kelurahan atau desa dan surat bebas covid-19,” ujar Plt. Manajer Humas PT Kai Daops 9, Radhitya Mardika kepada Kompas.TV.
Bagi calon penumpang yang tidak karena kepentingan dinas dan bukan kondisi mendesak dilarang menggunakan kereta api dan diminta putar balik.
#Stasiun #eKeretaApi #Mudik #Penumpang #PTKAIDaops9 #Jember
Penulis : KompasTV-Jember
Sumber : Kompas TV