> >

Pengamanan Mudik Lebaran Sumsel Fokus Pada Pendisiplinan Prokes

Berita daerah | 29 April 2021, 22:18 WIB

PALEMBANG, KOMPAS.TV - Setelah mendegar pengarahan Presiden Joko Widodo, secara virtual, Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru mengatakan, jelang Hari Raya Idul Fitri, pengamanan terus dilakukan.

Pengamanan lebih fokus pada pendisiplinan masyarakat untuk menjalani Protokol Kesehatan.

Dalam paparan Presiden di hadapan para Kepala Daerah dan Forkompinda, menurut Gubernur Sumsel, semua Kepala Daerah mengedukasi masyarakat agar tidak melanggar Protokol Kesehatan.

Sumatera Selatan menjadi salah satu Provinsi yang menjadi perhatian Pemerintah Pusat, karena kenaikan kasus positif yang signifikan.

Saat ini, dari 17 Kabupaten-Kota di Sumsel, dua di antaranya masuk  wilayah Zona Merah. 2 daerah itu Palembang dan Ogan Komering Ulu Timur.

Presiden Joko Widodo pada paparannya secara virtual, meminta seluruh Kepala Daerah, menginstruksikan agar Kepala Daerah dan Forum Koordinasi Pimpinan di daerah ketat dalam menerapkan protokol kesehatan, terutama mendekati Hari Raya.

#MudikLebaran #Presiden #SumateraSelatan

 

Penulis : KompasTV-Palembang

Sumber : Kompas TV


TERBARU