Dinkes Sulsel Selidiki Kasus Meninggalnya Warga Usai Vaksin
Berita daerah | 26 Maret 2021, 17:14 WIBMAKASSAR, KOMPAS.TV - Dinas kesehatan provinsi sulsel, turunkan tim selidiki kasus meninggalnya seorang warga asal kabupaten takalar, usai di vaksin covid-19 tahap pertama. Sebelum divaksin, almarhum dinyatakan dalam kondisi sehat sebelum akhirnya dinyatakan meninggal dunia tiga hari setelah divaksin.
Seorang warga asal kabupaten takalar, sulawesi selatan, meninggal di tempat kerjanya di makassar, usai mendapat vaksin covid-19 tahap pertama. Atas kejadian ini, dinas kesehatan provinsi sulsel menurunkan tim untuk menyelidiki kasus kematian almarhum.
Saat ini, tim pengusut kejadian ikutan pasca imunisasi , sedang berkoordinasi dengan puskesmas setempat, dan meminta keterangan dari sanak keluarga almarhum di kabupaten takalar. Penyelidikan juga meliputi pemeriksaan vaksin yang digunakan, dan mengecek riwayat medis almarhum semasa hidup.
Berdasarkan data sementara, almarhum diketahui menjalani vaksin covid-19 tahap pertama 15 maret lalu. Saat menjalani proses screaning, almarhum diketahui dalam kondisi sehat dan layak divaksin. Tiga hari pasca di vaksin, almarhum mengalami keluhan hingga harus dirujuk dan menjalani perawatan intensif diruang i-c-u, hingga dinyatakan meninggal dunia di rumah sakit haji kota makassar.
#DINKESSULSEL
#VAKSINASI
#MENIGGALUSAIVAKSIN
Penulis : KompasTV-Makassar
Sumber : Kompas TV