Pandemi, Kontes Burung Digelar dengan Terapkan Protokol Kesehatan
Berita daerah | 1 Maret 2021, 17:56 WIBKOMPAS.TV - Sempat vakum karena pandemi, puluhan pencinta burung di Kota Gunungsitoli, Sumatera Utara, menggelar latihan kontes burung.
Selain mengadu kicau burung, salah satu penilaian yang penting adalah kepatuhan tiap pemilik burung dalam menerapkan protokol kesehatan.
Lomba burung berkicau ini digelar di lapangan kicau bnr di Kota Gunungsitoli, Sumatera Utara.
Kategori kontes yang dilombakan, seperti kicau dan kecantikan burung dan kepatuhan protokol kesehatan.
Beberapa jenis burung yang diperlombakan, mulai dari murai batu, kacer, lovebird dan kenari.
Untuk kontes kecantikan burung diikuti burung jenis lovebird.
Penilaian berdasarkan aspek keindahan fisik burung mulai dari paruh, bulu, hingga kaki.
Acara diadakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
Di akhir acara, panitia membagikan hadiah bagi pemilik burung yang memenangkan kontes selama pandemi, kemampuan kicau burung menurun, karena jarangnya diadakan adu kicau.
Pemilik burung hanya melakukan perawatan dan latihan bersama skala kecil.
Penulis : Luthfan
Sumber : Kompas TV