> >

Petani Sayur di Banyuwangi Terdampak Abu Vulkanik Erupsi Gunung Raung

Berita daerah | 6 Februari 2021, 18:36 WIB

BANYUWAGI, KOMPAS.TV - Sejumlah petani sayur di Kecamatan Licin, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, mulai terdampak abu vulkanik erupsi Gunung Raung. Pemerintah daerah telah menyiapkan lokasi pengungsian jika sewaktu-waktu abu vulkanik meluas ke pemukiman.

Abu vulkanik erupsi Gunung Raung dirasakan oleh petani sayur di Desa Taman Sari, Kecamatan Licin, Kabupaten Banyuwangi, sejak dua hari terakhir.

Abu vulkanik mulai dirasakan setelah semburan abu vulkanik mencapai ketinggian 1.000 meter dari puncak gunung. Abu vulkanik terbawa angin mengarah ke timur hingga mengguyur tanaman sayur milik petani.

Meski tergolong tipis, namun abu vulkanik mengganggu aktivitas warga, karena terasa perih di mata dan mengganggu pernafasan. Bahkan abu vulkanik juga dapat merusak daun sayur.

Baca Juga: Waspada ! Gunung Raung Kembali Erupsi

Dandim 085 Banyuwangi, Letkol Inf Yuli Eko Purwanto mengatakan bahwa untuk mengantisipasi meluasnya abu vulkanik, Pemerintah Kabupaten Banyuwangi beserta TNI dan Polri telah memetakan kecamatan terdampak abu vulkanik, yakni Kalibaru, Glenmore, Sempu, Songgon dan Kecamatan Licin. Pemerintah juga menyiapkan sejumlah jalur evakuasi dan tempat pengungsian.

Hingga saat ini status gunung raung masih level II atau waspada.

 

#GunungRaung #AbuVulkanik #PetaniSayur #ErupsiGunung

Penulis : KompasTV-Jember

Sumber : Kompas TV


TERBARU