Sempat Melonjak, Harga Cabai Berangsur Turun
Berita daerah | 30 Januari 2021, 17:02 WIBMALANG-KOMPAS.TV-Setelah sempat melonjak hingga Rp 90.000,-/kg, kini harga cabai di pasaran berangsur turun.
Di Pasar Klojen Kota Malang salah satunya.
Jika dalam beberapa pekan lalu harga cabai rawit melonjak hingga Rp 90.000,-/kg kini turun menjadi Rp 60.000,-/kg.
Sedangkan cabai merah besar turun dari Rp 40.000,-/kg menjadi Rp 37.000,-/kg.
Selain cabai komoditi pangan yang turun adalah bawang merah dan bawang putih.
“Iya setelah sempat mahal, sekarang mulai turun” kata salah satu pedagang, Sumartini.
Pedagang menambahkan kenaikan harga komoditi pangan memang biasa terjadi saat menjelang tahun baru.
Namun setelah pergantian tahun, harga biasanya akan berangsur turun dan normal.
#hargacabai
Penulis : KompasTV-Malang
Sumber : Kompas TV