48 Pengungsi Dari Mamuju Tiba di Malang
Berita daerah | 21 Januari 2021, 20:39 WIBMALANG-KOMPAS.TV-Sebanyak 48 pengsungsi bencana gempa di Mamuju Sulawesi Barat tiba di Malang, Kamis (21/01/2021).
Dengan menumpang pesawat hercules milik TNI Angkatan Udara, para pengungsi ini tiba di Lanud Abdulrahman Saleh.
48 pengungsi ini merupakan warga Jawa Timur yang menjadi korban bencana gempa yang terjadi di Mamuju.
“Informasi yang kita terima ini adalah warga Jawa Timur. Yang dari Sulawesi Barat hari ini karena disana ada musibah gempa, untuk pengamanan mereka kembali ke Jawa Timur ke daerah masing masing” kata Kadinsos Jatim Alwi.
Tiba di bandara, protokol kesehatan diberlakukan sangat ketat.
Petugas dengan menggunakan alat pelindung diri lengkap langsung menyambut.
Selain itu pengungsi juga melakukan swab antigen covid 19.
Hasilnya diketahui 2 orang pengungsi reaktif saat dilakukan tes.
Total ada 102 pengungsi yang diangkut menggunakan pesawat hercules a 1330.
54 orang mendarat di Solo dan 48 orang mendarat di Malang.
#pengungsiMamuju
Penulis : KompasTV-Malang
Sumber : Kompas TV