> >

Ba'asyir Bebas, BNPT Lakukan Deradikalisasi

Berita daerah | 8 Januari 2021, 08:30 WIB

BOGOR, KOMPAS.TV - Badan Nasional Penanggulangan Terorisme atau BNPT, menyatakan akan melaksanakan program deradikalisasi, untuk Abu Bakar Ba'asyir, seusai dibebaskan pada Jumat hari ini. 

BNPT berharap, jika nanti Ba'asyir kembali aktif berdakwah, ceramah yang disampaikan bersifat damai dan menyejukkan.

Direktur Penegakan Hukum BNPT, Brigjen Eddy Hartono menyatakan, proses deradikalisasi akan terus berlanjut, meski abu bakar ba'asyir telah dibebaskan dari penjara. 

Pihak BNPT menegaskan akan terus berkomunikasi dengan Ba'asyir dan keluarganya, agar nilai-nilai kebangsaan bisa dilaksanakan dengan baik.

#LiveStreaming #BreakingNews #Kompastv

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live. Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia, yuk subscribe channel youtube Kompas TV. Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. 

Media sosial Kompas TV: 
Facebook: https://www.facebook.com/KompasTV 
Instagram: https://www.instagram.com/kompastv 
Twitter: https://twitter.com/KompasTV 
LINE: https://line.me/ti/p/%40KompasTV 

Penulis : Merlion-Gusti

Sumber : Kompas TV


TERBARU