> >

Seorang balita di buton menderita hidrosefalus dan gizi buruk

Berita daerah | 24 November 2020, 16:05 WIB

BUTON, KOMPAS. TV - seorang  balita berusia 5 tahun asal desa labuandiri, kecamatan siontapina, kabupaten buton, hanya bisa terbaring diatas tempat tidur.

balita bernama fajrin, selain menderita hidrosefalus, juga menderita gizi buruk dengan berat badan hanya 9 kilogram.

fajrin waktu lahir dengan kondisi normal, dengan berat sekitar 3 kilogram, namun setelah berusia satu tahun, tanpa mengalami demam, kepala fajrin mulai membesar.

keluarganya telah membawa fajrin ke puskesmas terdekat untuk berobat, namun  harus ke rumah sakit untuk di operasi.

karena tidak punya biaya, ayahnya yang hanya petani rumput laut di kabupaten muna dan ibunya hanya seorang ibu rumah tangga, sehingga fajrin dirawat dengan pengobatan tradisional selama  lima tahun.

# seorang balita # menderita hidrosefalus # gizi buruk

Penulis : Kompastv-Kendari

Sumber : Kompas TV


TERBARU