Keluarga Korban Angkat Bicara Terkait Meniggalnya Tahanan Polsek Sunggal
Berita daerah | 15 Oktober 2020, 16:52 WIBMEDAN, KOMPAS.TV - Polrestabes Medan mengungkap kematian 2 tahanan Polsek Sunggal yang tewas di dalam sel.
Dua tahanan yang sebelumnya diisukan tewas akibat dianiaya, diyakini tewas akibat penyakit yang diderita.
Hal tersebut disampaikan Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Riko Sunarko, pada Rabu (14/10).
Riko menyebut, tewasnya 2 tahanan Polsek Sunggal karena mengalami sakit.
Begitupun keluarga korban yang juga ada dalam tahanan, mengatakan hal senada.
Sebelumnya, 2 tahanan yang tewas di Polsek Sunggal, terlibat dalam kasus perampokan dengan modus menjadi polisi dan petugas BNN.
Para tersangka melengkapi diri dengan seragam dinas Polri, kartu tanda pengenal BNN, hingga senjata api rakitan. (*)
#tahanantewas #polseksunggal #polrestabesmedan #poldasumut #poldasumaterautara #sumaterautara #sumut #medan #beritamedan #beritadaerah
Penulis : KompasTV-Medan
Sumber : Kompas TV