Akibat Korsleting Listrik, 3 Gudang Besi Tua Terbakar
Berita daerah | 29 September 2020, 11:30 WIBPASURUAN, KOMPAS.TV - Kebakaran akibat korsleting listrik juga terjadi di Kabupaten Pasuruan Jawa Timur pada Minggu sore (27/09). 3 gudang milik juragan besi tua, yang berada di pinggir jalur pantura, ludes terbakar. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
Kebakaran terjadi di gudang milik UD. Madura Indah, yang berada di jalan raya Desa Kedung Bako, Kecamatan Rejoso, Kabupaten Pasuruan. Gudang milik Ubaidillah tersebut merupakan tempat pengolahan barang bekas.
Aparat gabungan dari Kepolisian dan tim pemadam kebakaran bekerja keras guna menjinakan kobaran api. Namun karena banyaknya barang yang mudah terbakar di dalam gudang membuat api sulit dipadamkan.
Api justru semakin membesar dan melahap habis 3 gudang penyimpanan barang daur ulang siap jual dalam tempo tak sampai 30 menit. Bahkan api juga menghanguskan 3 sepeda motor milik pekerja gudang.
Kapolsek Rejoso, AKP Bambang Sugeng mengatakan bahwa dari hasil keterangan sejumlah saksi, sumber api berasal dari ruang las dan kemudian menjalar ke ruangan lain. Dugaan sementara, kebakaran akibat korsleting listrik di ruang las bagian belakang gudang.
Tidak ada korban dalam peristiwa ini, namun kerugian material ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
#KebakaranGudang #KorsletingListrik #Pasuruan
Penulis : KompasTV-Jember
Sumber : Kompas TV