Ludes! Kebakaran Melanda Gudang Penyimpanan Elpiji, 5 Orang jadi Korban
Berita daerah | 27 September 2020, 13:31 WIBPEMATANG SIANTAR, KOMPAS.TV - Sebuah gudang penyimpanan elpiji di wilayah Pematang Siantar, Sumatera Utara terbakar habis pada Sabtu malam (27/09)
Akibat dari kebakaran ini, lima orang meninggal dunia.
Suara ledakan gas terdengar beberapa kali saat api membakar sebuah gudang penyimpanan elpiji di Pematang Siantar.
Tak hanya membakar gudang elpiji, dua rumah yang berada di sekitarnya juga terbakar akibat api yang merembet.
Sejumlah kendaraan yang berada di luar gudang juga ikut terbakar.
Isak tangis pecah dari keluarga, dan kerabat, lima orang yang terjebak di dalam gudang saat kebakaran terjadi.
Kelimanya ditemukan petugas pemadam dalam keadaan meninggal.
Empat orang korban ditemukan di lantai dua, sedangkan satu korban meninggal berada di lantai satu.
Proses pemadaman berlangsung sekitar lima jam, kebakaran dapat dipadamkan setelah lima unit mobil pemadam dikerahkan.
Terkait penyebab kebakaran, polisi masih menyelidikinya.
Penulis : Dea-Davina
Sumber : Kompas TV