> >

Wakil DPRD Tegal Minta Maaf Gelar Hajatan Saat Pandemi Corona

Berita daerah | 25 September 2020, 22:54 WIB

TEGAL, KOMPAS.TV - Wakil Ketua DPRD Kota Tegal, Jawa Tengah, Wasmad Edi Susilo meminta maaf karena menggelar hajatan dengan hiburan konser dangdut yang mengundang kerumunan warga.

Wasmad mengaku telah dimintai keterangan polisi terkait hal tersebut.

Wasmad menyebut pihak panitia hajatan telah menerapkan protokol kesehatan dan telah mengajukan ijin dari tingkat RT hingga kepolisian setempat.

Polisi juga telah memanggilnya untuk memberikan keterangan terkait perijinan hajatan tersebut.

Konser dangdut ini terjadi pada 23 September 2020 malam. Ribuan warga hadir dalam pesta pernikahan dan khitanan yang digelar Wakil Ketua DPRD Tegal Wasman Edi Susilo di Lapangan Tegal Selatan.

Sejumlah warga tampak tidak mengenakan masker dan menjaga jarak pada saat konser dangdut tersebut berlangsung. 

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.

Penulis : Christandi-Dimas

Sumber : Kompas TV


TERBARU