Sempat Positif Hasil SWAB, Wali Kota Bengkulu Negatif Korona
Berita daerah | 3 September 2020, 20:28 WIBBENGKULU, KOMPAS.TV - Berdasarkan rilis Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu beberapa hari lalu, Wali Kota Bengkulu Helmi Hasan, disebut positif terpapar COVID-19 berdasarkan uji swab laboraturium PCR RSUD Muhammad Yunus Bengkulu. Wali Kota Bengkulu itu dilaporkan sebagai pasien positif korona dengan nomor kasus 344 dan tidak memiliki gejala klinis korona.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu Herwan Antoni menyebut, Helmi Hasan memiliki riwayat perjalanan ke Jakarta sebelum diambil sampel uji swab. Atas temua kasus ini, tim medis tengah menelusuri riwayat kontak erat Wali Kota Bengkulu itu.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Bengkulu Dedi Wahyudi membenarkan informasi mengenai Wali Kota Bengkulu yang dilaporkan positif korona. Namun setelah dilakukan swab lanjutan di dua laboraturium PCR Mayapada Hospital dan Rumah Sakit Pelni di Jakarta, Helmi Hasan dinyatakan negatif COVID-19.
Terkait hal itu, Wakil Wali Kota Bengkulu Dedi Wahyudi mempertanyakan proses pemeriksaan sampel pasien di laboraturium PCR RSUD Muhammad Yunus Bengkulu yang dinilai janggal.
Saat ini Wali Kota Bengkulu Helmi Hasan dipastikan dalam keadaan sehat dan masih beraktivitas seperti biasa. Ia dilaporkan masih berada di Jakarta dalam rangka kunjungan kerja.
#WaliKotaBengkulu #PositifKorona #NegatifKorona #COVID-19
Penulis : KompasTV-Bengkulu
Sumber : Kompas TV