Pembentangan Bendera di Teluk Palu
Berita daerah | 16 Agustus 2020, 11:31 WIBPALU, KOMPAS.TV - Berbagai cara dilakukan untuk merayakan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 75 di Kota Palu Sulawesi Tengah, komunitas Swimming Club Palu, melakukan pembentangan bendera berukuran tujuh belas meter dan lebar delapan meter di pantai teluk Palu.
Beginilah suasana pembentangan bendera merah putih di pantai teluk Palu. Puluhan orang dari komunitas Swimming Club Palu dan warga sekitar pantai Talise, bahu membahu untuk membentangkan bendera, hal ini dilakukan dalam menyambut hari kemerdekaan republik indonesia yang akan dirayakan pada senin esok.
Panjang dan lebar bendera sendiri disesuaikan dengan tanggal kemerdekaan, panjang bendera berukuran tujuh belas meter dan lebarnya delapan meter, aksi komunitas ini menjadi daya tarik bagi pengunjung di teluk Palu.
Lokasi yang di pilih untuk membentangkan bendera sendiri merupakan tempat yang paling ramai dikunjungi warga saat akhir pekan.
Setelah membentangkan bendera di laut teluk Palu para anggota komunitas dan warga yang membantu, kemudian mengangkat lagi bendera tersebut untuk dibentangkan di tepi teluk Palu.
Rencananya kegiatan pembentangan bendera Kebangsaan Republik Indonesia di teluk Palu akan menjadi agenda tahunan dari komunitas ini.
#HUTRI #BenderaMerahPutih #TelukPalu
Penulis : KompasTV-Palu
Sumber : Kompas TV