> >

Kata Ketum Asosiasi Ojol Kecam Rencana Bahlil Cabut Subsidi BBM

Peristiwa | 1 Desember 2024, 21:40 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Umum Asosiasi Pengemudi Ojek Daring Garda Indonesia, Igun Wicaksono mengecam pernyataan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Bahlil Lahadalia yang akan mencabut subsidi bahan bakar minyak (BBM) untuk ojek online.

Padahal, Igun berharap pemerintahan Presiden Prabowo dapat menyusun kebijakan yang bisa lebih menyejahterakan para ojol.

Ia menyayangkan jika pemerintah memeras para ojol dengan menghapus kebijakan subsidi untuk mereka.

Igun menegaskan apabila pemerintah tetap mencabut subsidi BBM, pengemudi ojol akan melakukan unjuk rasa di berbagai wilayah.

Tak hanya itu, asosiasi juga akan menuntut kenaikan tarif sebagai kompensasi pencabutan subsidi.

Sebelumnya, Rabu (27/11) lalu, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Bahlil Lahadalia menyatakan bahwa ojek online tidak menjadi sasaran utama dalam subsidi BBM yang tepat sasaran.

Menurutnya, ojol lebih tepat dikategorikan sebagai bentuk usaha.

Karena tidak semua pengemudi ojol menggunakan kendaraan pribadi untuk bekerja, ada juga yang menggunakan kendaraan milik pengusaha.

Baca Juga: Pemerintah Berencana Perketat BBM Subsidi, Ojol Tak Lagi Dapat Jatah Pertalite, Ini Moda yang Berhak

#subsidibbm #ojol #bahlillahadalia

Penulis : Aisha-Amalia-Putri

Sumber : Kompas TV


TERBARU