> >

Jelang Pilkada Serentak 2024, KPU Gencarkan Antigolput, Antisara, dan Antihoaks

Humaniora | 15 November 2024, 14:57 WIB

KOMPAS.TV - Pilkada serentak yang akan digelar pada 27 November 2024 merupakan momen krusial bagi kelangsungan demokrasi di Indonesia. Namun, Indonesia masih menghadapi tantangan besar dalam menjaga integritas demokrasi.

Pilkada sering kali menjadi ajang kontestasi politik yang juga membawa risiko. Menjelang Pilkada, pemerintah dan seluruh elemen masyarakat harus semakin gencar menyuarakan gerakan anti golput, anti SARA, dan anti hoaks untuk menjaga integritas pemilihan dan memastikan partisipasi publik yang sehat serta adil.

KPU sebagai penyelenggara Pilkada memiliki tanggung jawab besar untuk menciptakan lingkungan politik yang lebih aman dan adil, terlebih persepsi positif publik terhadap lembaga ini cenderung menguat setelah berakhirnya Pemilu 2024.

Melalui pendekatan yang melibatkan seluruh sektor masyarakat, Indonesia diharapkan dapat mengatasi tantangan kerawanan sosial politik dan memperkuat fondasi demokrasi serta kesatuan bangsa.

Baca Juga: KPU Kabupaten Pandeglang Gelar Gebyar Jalan Sehat Demi Dongkrak Partisipasi Pemilih

#kpu #pilkada #sara

Penulis : kharismaningtyas

Sumber : Kompas TV


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: