KPU Perbaiki Sistem Informasi Rekapitulasi untuk Pilkada 2024, Ini Fitur Terbaru 'Sirekap'
Politik | 8 November 2024, 15:47 WIBKOMPAS.TV - Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengaku sudah memperbaiki Sistem Informasi Rekapitulasi atau Sirekap Pemilu untuk meminimalisasi kerusakan sistem dalam perhitungan suara Pilkada mendatang.
Komisioner KPU, Betty Epsilon Idrus menyebut, perbaikan Sirekap ini mulai dari perubahan Formulir C hasil dengan penambahan kolom, marker, dan perbaikan mesin pembaca.
Hal ini agar lebih tepat dalam menghitung hasil suara pemilihan.
KPU juga menambah fitur "Arithmetic Guard" dalam Sirekap untuk mengontrol dan memperingatkan secara otomatis saat ada kesalahan dalam angka yang dimasukkan.
Baca Juga: Klaim Sudah Perbaiki Sistem Sesuai Catatan MK, KPU Akan Tetap Gunakan SiRekap di Pilkada 2024
#sirekap #pilkada2024 #kpu
Penulis : Edwin-Zhan
Sumber : Kompas TV