> >

Prakiraan Cuaca BMKG: Ini Daftar Kota Besar yang Diprediksi Hujan pada Senin 23 September 2024

Peristiwa | 23 September 2024, 09:11 WIB
Ilustrasi hujan. (Sumber: Tribunnews.com)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pihak Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis prakiraan cuaca terbaru untuk kota-kota besar di Indonesia.

Menurut prakirawan BMKG, Rif'at Darajat, Senin (23/9/2024), sejumlah wilayah diperkirakan akan mengalami hujan dengan intensitas yang bervariasi.

Darajat menjelaskan, terdapat fenomena perlambatan kecepatan angin atau konvergensi yang terpantau di beberapa wilayah Indonesia.

Fenomena ini terdeteksi memanjang dari Aceh hingga Sumatera Selatan, Jawa Timur sampai Jawa Barat, Kalimantan Utara ke Kalimantan Barat, Sulawesi Tengah hingga Sulawesi Selatan, serta dari Papua Pegunungan sampai Papua Barat Daya.

"Selain itu, kami juga memantau adanya daerah pertemuan angin atau konfluensi di Samudera Hindia Barat Daya Pulau Jawa. Kondisi-kondisi ini berpotensi meningkatkan pertumbuhan awan hujan di sepanjang daerah konvergensi atau konfluensi tersebut," ungkap Darajat dikutip dari Antara.

Berikut adalah daftar perkiraan cuaca untuk beberapa kota besar di Indonesia berdasarkan laporan BMKG:

Baca Juga: BMKG: Jakarta dan Kepulauan Seribu Diprediksi Hujan Seharian Senin Ini

  • Sumatra
    • Pekanbaru: Hujan ringan
    • Medan: Hujan disertai kilat/petir
    • Banda Aceh: Hujan disertai kilat/petir
    • Padang: Berasap/berkabut
    • Tanjung Pinang: Hujan ringan
    • Jambi: Berawan tebal
    • Lampung: Berawan
    • Bengkulu: Hujan ringan
    • Palembang: Hujan ringan
    • Pangkal Pinang: Hujan ringan
  • Jawa
    • Surabaya: Berawan tebal
    • Semarang: Berawan tebal
    • Yogyakarta: Berawan tebal
    • Serang: Hujan ringan
    • Jakarta: Hujan ringan
    • Bandung: Hujan disertai kilat/petir
  • Bali & Nusa Tenggara
    • Denpasar: Hujan ringan
    • Mataram: Berawan tebal
    • Kupang: Berawan tebal
  • Kalimantan
    • Banjarmasin: Berawan
    • Pontianak: Berpotensi petir
    • Tanjung Selor: Hujan disertai kilat/petir
    • Samarinda: Hujan disertai kilat/petir
    • Palangkaraya: Hujan disertai kilat/petir
  • Sulawesi
    • Kendari: Berkabut
    • Manado: Berawan
    • Gorontalo: Berawan tebal
    • Makassar: Hujan ringan
    • Mamuju: Hujan sedang
    • Palu: Hujan disertai kilat/petir
  • Indonesia Timur
    • Ambon: Berawan
    • Ternate: Berawan tebal
    • Jayapura: Hujan ringan
    • Sorong: Hujan sedang
    • Manokwari: Hujan sedang
    • Nabire: Hujan sedang
    • Jayawijaya: Hujan sedang
    • Merauke: Hujan sedang

BMKG mengimbau masyarakat untuk selalu waspada dan memperhatikan prakiraan cuaca terkini, terutama bagi mereka yang berada di daerah yang diprediksi akan mengalami cuaca ekstrem.

Masyarakat juga diingatkan untuk selalu membawa payung atau jas hujan saat bepergian mengingat kondisi cuaca yang dapat berubah sewaktu-waktu.

Penulis : Danang Suryo Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU