> >

Polisi Tangkap 40 Orang Penyusup Demo Buruh di Bandung

Berita kompas tv | 1 Mei 2019, 19:05 WIB

Kericuhan terjadi dalam peringatan hari buruh di Bandung, Jawa Barat. Sekelompok orang berbaju hitam mencoba menyusup dalam aksi buruh di Gedung Sate, Kota Bandung. Mereka ditangkap polisi karena mencorat-coret dan merusak fasilitas umum di Kota Bandung.

Polisi menangkap sejumlah orang berpakaian hitam-hitam di sekitar Gedung Sate, Bandung. Tidak hanya menyusup di antara rombongan buruh yang berunjuk rasa, mereka juga merusak fasilitas umum. Satuan Satreskrim Polrestabes Bandung bersama TNI bergerak cepat menangkap rombongan berbaju hitam ini.

Tak kurang dari 40 orang dibawa ke Polrestabes Bandung. Dari tangan mereka polsi menyita sejumlah spanduk, cat semprot dan senjata tajam. Sebagian pelaku mabuk minuman keras. Polisi masih menyelidiki motif dan koordinator kelompok yang hendak membuat onar di hari buruh sedunia di Kota Bandung.

#MayDay #Penyusup #Bandung

Penulis : Imanuel-Gilang-Krisjanuar

Sumber : Kompas TV


TERBARU