Progres Pemasangan Jembatan Darurat di Padang Pariaman Capai 80 Persen
Berita kompas tv | 15 Desember 2018, 16:50 WIBProses pemasangan jembatan darurat di Kabupaten Padang Pariaman, Sabtu (15/12) pagi terus dilakukan. Jembatan ini diperlukan untuk menghubungkan wilayah Padang-Bukittinggi yang terputus akibat longsor.
Proses pemasangan jembatan darurat saat ini dalam tahap pemasangan lantai.
Dengan sebelas orang pekerja, ditargetkan pemasangan jembatan darurat ini bisa diselesaikan, Sabtu ini. Saat ini, progres pemasangan jembatan darurat telah mencapai 80 persen.
Penulis : Desy Hartini Editor : I-Wayan-Gede-Astaphala
Sumber : Kompas TV