> >

Tiga Kasus Probable Varian Omicron Diawasi Satgas Covid-19 Manado

Update corona | 18 Desember 2021, 20:22 WIB
Badan pengawas obat-obatan Uni Eropa hari Kamis, (09/12/2021) mengatakan Covid-19 varian Omicron mungkin hanya menyebabkan gejala yang lebih ringan. (Sumber: France24 via AFP)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Selain tiga orang terkonfirmasi positif Covid-19 varian Omicron, ada tiga orang lain yang masuk dalam kategori kasus probable varian Omicron. Ketiga orang itu saat ini sedang dalam pengawasan Satgas Covid-19 Manado.

Menurut Wakil Menteri Kesehatan Dante Saksono, dua kasus baru terkonfirmasi varian Omicron sebelumnya juga masuk kategori kasus probable.

“Saat ini untuk kasus terkonfirmasi varian Omicron kami lakukan karantina di Wisma Atlet, termasuk lockdown Wisma Atlet untuk dilakukan pemeriksaan dan mengetahui apakah ada penyebaran atau tidak,” ujarnya, Sabtu (18/12/2021).

Baca Juga: Tiga Orang di Indonesia Positif Varian Omicron, Satgas Covid-19 Mulai Telusuri Kontak Erat

Sementara, tracing kasus pertama varian Omicron yang menimpa petugas kebersihan di Wisma Atlet juga dilakukan kepada keluarganya.

Sejauh ini, kasus Omicron yang ditemukan di Indonesia berasal dari riwayat perjalanan luar negeri. Meskipun demikian, ia tidak menampik kasus pertama varian Omicron justru terungkap dalam screening rutin di Wisma Atlet.

“Kami sedang investigasi kasus varian Omicron yang pertama,” ucap Dante.

Baca Juga: Kasus Omicron Bertambah Jadi 3 Orang! Pasien Terkonfirmasi Laki-laki Usia 42 dan 50 Tahun

 

Penulis : Switzy Sabandar Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU