> >

25 Siswa Positif Covid-19 Dibawa Pulang Orangtua Saat Jalani Isolasi di Sekolah

Agama | 1 Desember 2021, 08:05 WIB

RIAU, KOMPAS.TV -  Sebanyak 25 siswa Sekolah Abdurrab Islamic School, Pekanbaru, Riau yang positif covid 19, dibawa pulang oleh orang tua siswa.

Para siswa dibawa tanpa sepengetahuan tim satgas covid 19.

Baca Juga: Temuan Kasus di Yogyakarta Capai 26 Siswa, Satgas Covid-19: Belum Diklasifikasikan Klaster

Tanpa sepengatahuan tim satgas Pekanbaru, 25 siswa yang positif dibawa pulang orangtuanya ke Kota Dumai dan Kabupaten Kampar Riau.

Hal ini diketahui tim satgas covid 19 dan pihak sekolah setelah melakukan pencocokan data siswa.

Menjadi klaster covid-19, Abdurrab Islamic School Pekanbaru kini di lock down.

Petugas kepolisian diturunkan untuk menjaga sekolah selama 24 jam.

Tim Satgas Covid-19 Pekanbaru kembali melakukan penyempurnaan data dan tes PCR kepada guru dan pengasuh sekolah Abdurrab.

Ada 34 guru SMA dan 48 orang guru SMP yang menjalani tes swab PCR.

Dari 359 siswa SMP dan SMA Abdurrab Pekanbaru, total ada 127 orang siswa dan guru dinyatakan positif covid 19.

Kadinkes Pekanbaru, menyatakan siswa dan guru yang positif covid 19, dalam kondisi baik dan masih menjalani isolasi di asrama sekolah.

Penulis : Dea-Davina

Sumber : Kompas TV


TERBARU