Mitos Atau Fakta Makan Malam Dapat Membuat Berat Badan Naik? - AYO SEHAT
Kesehatan | 3 November 2021, 12:24 WIBKOMPAS.TV – Kembali lagi di program Ayo Sehat, di episode kali ini Ayo Sehat akan membahas mengenai lifestyle dan kesehatan tentang mengenal bagaimana diet yang baik dan benar.
Mitos atau fakta sih kalau makan malam itu membuat berat badan kita naik?
Menurut Dokter Spesialis Penyakit Dalam, Syahidatul Wafa beliau menyampaikan bahwa makan malam dapat meningkatkan kenaikan berat badan.
Hal tersebut merupakan fakta.
Makan malam yang menyebabkan berat badan naik itu kalau setelah makan malam tidak ada aktivitas setelahnya untuk membakar kalori tersebut.
Seperti misalnya kita makan malam kemudian langsung tidur, itu dapat menyebabkan berat badan kita naik karena tubuh kita tidak melakukan aktivitas pembakaran kalori.
Hal tersebut juga tidak baik bagi tubuh, alangkah baiknya jika setelah makan kita tidak langsung tidur.
Jadi makan malam dapat membuat berat badan naik itu fakta.
So, jaga pola makan dan jangan lupa untuk berolahraga.
Baca Juga: Bahaya Benturan Kepala Dan Tulang Belakang - AYO SEHAT
Penulis : Shinta-Milenia
Sumber : Kompas TV