Ratusan Robot dari Penjuru Tanah Air Siap Berkompetisi di UGM
Sosial | 14 Oktober 2021, 15:41 WIBYOGYAKARTA, KOMPAS.TV- Universitas Gadjah Mada (UGM) kedatangan ratusan robot yang akan berlaga dalam Kontes Robot Indonesia (KRI) 2021. UGM menjadi tuan rumah bagi kompetisi 136 tim robot dari 59 perguruan tinggi di Indonesia pada 15 dan 16 Oktober 2021.
KRI dilaksanakan secara bertahap mulai dari tingkat wilayah, yaitu wilayah I dan wilayah II yang telah berlangsung pada 22 September hingga 1 Oktober 2021. Lalu, tim terbaik di tiap divisi dari tingkat wilayah diundang untuk kembali bersaing dalam laga final di KRI Nasional 2021.
Saat ini terdapat 136 tim yang lolos ke tahap nasional, terdiri dari 30 tim Kontes Robot Sepakbola Indonesia Beroda (KRSBI) Humanoid, 22 tim KRSBI beroda, 18 tim Kontes Robot Seni Tari Indonesia (KRSTI), 42 tim Kontes Robot Search And Rescue Indonesia (KRSRI), dan 24 tim Kontes Robot Tematik Indonesia (KRTMI).
Baca Juga: Viral, Pedagang Nasi Goreng Memasak Gunakan Robot
Menurut Plt. Kepala Pusat Prestasi Nasional Kementrian Pendidikan, Kebudyaan, Riset dan Teknologi (Puspresnas Kemendibudristek) Asep Sukmayadi, KRI merupakan salah satu dari 18 ajang prestasi Dirjen Dikti yang diselenggarakan Puspresnas.
“Hanya saja sejak pandemi Covid-19, seluruh kegiatan kontes maupun festival diadakan secara daring,” ujarnya, dalam pembukaan KRI 2021 di Grha Sabha Pramana UGM, Kamis (14/10/2021).
Sementara, Wakil Rektor UGM Bidang Pendidikan, Pengajaran dan Kemahasiswaan Djagal Wiseso Marseno, merasa bangga melihat usaha dan kerja keras para mahasiswa dalam memajukan ilmu pengetahuan dan teknologi, khususnya dalam bidang robotika.
Baca Juga: Mahasiswa UMP Menciptakan Robot Pemadam Kebakaran
Mengingat penyelenggaraan KRI 2021 masih dalam kondisi pandemi Covid-19, maka kompetisi ini digelar secara bauran. Tim peserta berkompetisi dari kampus masing-masing secara daring, sementara penilaian dilakukan oleh juri dan panitia secara luring di Grha Sabha Pramana UGM.
Penulis : Switzy Sabandar Editor : Purwanto
Sumber : Kompas TV