Tak Takut Digugat, Presiden Joko Widodo Tegaskan Indonesia akan Hentikan Ekspor Bahan Mentah
Peristiwa | 13 Oktober 2021, 20:09 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo menyatakan Indonesia harus berani menghadapi gugatan negara lain di organisasi perdagangan dunia atau WTO bila memberlakukan kebijakan larangan ekspor bahan mentah produk tertentu.
Pernyataan Presiden Jokowi ini disampaikan di hadapan peserta program pendidikan Lemhannas di Istana Negara, Jakarta (13/10/2021).
Baca Juga: Jokowi Minta Stop Ekspor Bahan Mentah: Kita Jangan Cuma Jadi Tukang Gali
Menurut Presiden Jokowi, menghadapi gugatan negara lain adalah upaya Indonesia untuk mempertahankan hak negara mengolah secara mandiri produk bahan mentah minerba yang ada di dalam negeri.
Presiden Jokowi menegaskan, ke depannya Indonesia akan menghentikan ekspor bahan mentah atau raw material agar dapat diolah secara mandiri untuk meningkatkan nilai tambah produk yang akan diekspor.
Video Editor: Lisa Nurjannah
Penulis : edika-ipelona
Sumber : Kompas TV/Lemhannas RI