> >

Menag Yaqut: Proses Belajar Tatap Muka di Madrasah dan Pesantren Sudah Siap

Agama | 17 September 2021, 14:15 WIB
Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Qoumas (Sumber: Youtube/Kemenag RI)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas menyebut proses tatap muka Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) sudah siap untuk dilaksanakan saat ini. Ia pun menyebut, proses vaksinasi juga akan dipercepat guna mempercepat proses belajar mengajar itu.

“Kita akan percepat vaksinasi bagi siswa, guru, dosen tenaga pendidik dan kependidikan baik madrasah, pondok pesantren dan perguruan tinggi keagamaan. Mudah-mudahan akhir September selesai,” tutur seperti dikutip ANTARA.

Pelaksanaan ini, menurut Menteri Yaqut, berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) Empat Menteri  tahun 2020/2021 tetang penyelenggaraan Pembelajaran tahun akademik 2021/2021 di masa pandemic Covid-19.

“Secara umum proses belajar mengajar tatap muka, baik di madrasah, pondok pesantren, perguruan tinggi keagamaan sudah siap. Kami minta Kankamenag tetap berkoordinasi dengan Pemda setempat, ini terus berjalan baik,” tambahnya.

Baca Juga: Menag Yaqut Sebut Daftar Haji Sekarang Baru Bisa Berangkat 27-30 Tahun Lagi

Lembaga Pendidikan Madrasah dan Pesantren yang dimaksud oleh Gus Menteri, begitu ia biasa disapa, itu meliputi di tingkat Madrasah ada Raudhatul Athafal (setingkat TK), Madrasah Ibtidaiyah (Setingkat SD), Madrasah Tsanawiyah (Setingkat SMP) dan Aliyah (Setingkat SMA).

Sedangkan Pesantren mencangkup Pendidikan Diniyah, Satuan Pendidikan Muadalah (SPM), Ma’had Aly (Pendidikan pesantren Universitas), Pendidikan Kesetaraan Pondok Pesantren Salafiyah (PKKPS), Madrash atau Sekolah dalam Pesantren, Perguruan Tinggi dalam Pesantren serta Pendidikan Pesantren Berbentuk Kajian Kitab Kuning (Nonformal). 

Baca Juga: Menag Yaqut: Semua Pihak yang Menghina Simbol Agama Harus Diproses Hukum!

 

Penulis : Dedik Priyanto Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU