> >

Jokowi Geram Suap Izin Usaha: Ada Aparat Tak Bersih, Lapor ke Saya!

Hukum | 9 Agustus 2021, 13:50 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV – Presiden Jokowi memperingatkan kepada para pejabat jika ada yang ingin mencoba-coba. Ia pun meminta kepada masyarakat atau pihak manapun untuk melaporkan kepada dirinya jika ada yang berani meminta suap.

“Jika ada pemerintah yang tidak bersih, yang mencoba-coba, laporkan pada saya," kata Jokowi dalam peluncuran sistem OSS Berbasis Risiko, Senin (9/8/2021).

Presiden Jokowi juga meminta tak mau lagi mendengar ada suap yang dilakukan para pejabat di pusat maupun di daerah demi menerbitkan izin usaha.

Baca Juga: Jokowi Geram: Saya Tak Mau Lagi Dengar Ada Suap!

"Saya tidak mau lagi mendengar ada kesulitan yang dihadapi para pengusaha. Saya tidak mau lagi mendengar ada suap, semua harus dilakukan secara terbuka, secara transparan dan memudahkan para pengusaha,” kata Presiden Jokowi.

Jokowi ingin Online Single Submission (OSS) Berbasis Risiko dapat memberi kemudahan berusaha bagi UMKM dan mendorong lebih banyak wirausaha baru serta yang terpenting adalah mencegah adanya pungutan liar.

Presiden Jokowi juga mengatakan akan mengecek dan mengawasi langsung implementasi di lapangan.

Video Editor: Faqih Fisabilillah

Penulis : Sadryna-Evanalia

Sumber : Kompas TV


TERBARU