> >

Ribut Masalah Kotoran Hewan Peliharaan, Tetangga Dianiaya Hingga Tewas

Kriminal | 30 Juli 2021, 00:42 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Detik-detik tetangga dianiaya hingga tewas karena kotoran hewan terekam kamera pemantau di rumah pelaku. Menurut warga sekitar pelaku belakangan ini kerap menjadi temperamental.

Ini adalah detik-detik saat Agus Tanu Hamdani mendatangi tetangga yang telah memarahi anaknya di perumahan Duri Kosambi Baru, Cengkareng, Jakarta Barat.

Dan ini Julius Anugrah pelaku pemukulan tetangga hingga tewas, korban pingsan seusai dipukul pelaku.

Sayang, nyawa pria 59 tahun ini tak tertolong dia meninggal dunia di rumah sakit.

Kejadian berawal saat anjing yang dibawa anak korban yang masih 12 tahun buang kotoran di depan rumah pelaku.

Bukan tanpa alasan, anjing terlepas saat sang anak membantu nenek berkursi roda yang tak bisa melewati polisi tidur.

Tapi pelaku tak mau tau, di mata warga pelaku memang dikenal arogan akhir-akhir ini.

Poster bernada ancaman pun terpasang di depan rumah pelaku. Padahal warga sudah sepakat untuk saling menjaga lingkungan.

Julius Anugrah akhirnya ditangkap personel Polsek Cengkareng, Jakarta Barat.

Kepada polisi dia mengakui telah memukul korban saat terjadi keributan.

Berdasarkan keterangan saksi, pengakuan pelaku dan rekaman kamera pemantau Julius Anugrah akhirnya ditetapkan sebagai tersangka.

Dia dijerat pasal penganiayaan hingga korban meninggal dengan ancaman pidana 7 tahun penjara.

Penulis : Natasha-Ancely

Sumber : Kompas TV


TERBARU