Siapa Sih Ganjarist? | AIMAN (2)
Aiman | 8 Juni 2021, 07:32 WIBJAKARTA, KOMPASTV - Mengunjungi posko “Ganjarist” (Ganjar Untuk Indonesia Satu), Aiman mengungkap maksud dan tujuan pembentukan kelompok relawan. Apakah sudah mendapat restu dari si empunya nama?
Bagaimana tanggapan Arief Wibowo, Wasekjen DPP PDI-P terkait “serangan” bertubi-tubi yang diarahkan kepada Ganjar oleh Bambang Pacul dan Puan Maharani. Apakah ini “perang terbuka” di media oleh internal PDI-P? Bagaimana pula nasib perjanjian Batu Tulis 2009 silam, dimana ada kesepakan soal pencapresan antara Megawati dan Prabowo? Apakah polemik ini akan mempengaruhi citra PDI-P sebagai partai pemenang Pemilu?
Bersama Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia (PPI), Adi Prayitno, Aiman akan membedah peta politik, plus kans Ganjar termasuk kemungkinan para pesaingnya di 2024 nanti. Benarkah Ganjar saat ini sedang diganjal? Siapa yang mengganjalnya?
Jurnalis Kompas TV, Aiman Witjaksono, mengupas polemik capres di tubuh partai banteng.
Penulis : Krisna-Aditomo
Sumber : Kompas TV