> >

1 Juni 2021, Sebanyak 1.271 Pegawai KPK akan Dilantik Menjadi ASN

Politik | 1 Juni 2021, 00:50 WIB
Lambang Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). (Sumber: Abba Gabrilin)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menjadi aparatur sipil negara (ASN) direncanakan akan dilaksanakan pada Selasa,1 Juni 2021.

Juru bicara KPK Ali Fikri mengatakan, pelantikan akan diikuti oleh 1.271 pegawai secara daring dan luring di Aula Gedung Juang KPK, Jakarta.

"Dalam rangka peralihan pegawai KPK menjadi aparatur sipil negara (ASN) besok hari Selasa tanggal 1 Juni 2021, diagendakan, pengambilan sumpah dan janji selaku pegawai negeri sipil terhadap 1.271 orang pegawai KPK," ujar Ali Fikri dalam keterangan video yang diterima KompasTV, Senin.

Untuk memastikan penerapan protokol kesehatan, sebanyak 53 perwakilan pegawai dan pejabat struktural akan hadir secara langsung.

Baca juga: Besok Jadwal Pelantikan Pegawai KPK, Komnas HAM: Tolong Dengarkan Suara Pegawai KPK yang Lolos TWK

Selebihnya, pegawai mengikuti pelantikan melalui aplikasi daring dan wajib melakukan absensi serta menunjukkan bukti kehadiran.

"Seluruh peserta diwajibkan untuk mengisi daftar kehadirannya. Rangkaian kegiatan ini, di samping mengambil sumpah dan janji selaku pegawai negeri sipil, juga akan dilakukan pengambilan sumpah dan janji jabatan terhadap seluruh pegawai struktural di lingkungan KPK," ungkapnya.

KPK juga akan menyiarkan kegiatan acara pelantikan terhadap 1.271 pegawai KPK ini melalui media sosial.

KPK juga mengundang teman-teman Jurnalis untuk meliput dari ruang konferensi pers (nonton bareng), dan dilanjutkan konpers oleh Pimpinan KPK.

Penulis : Baitur Rohman Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU